Headlines News :
Home » , , » Tahukah Kamu Apa Makna Kata Galau Sesungguhnya

Tahukah Kamu Apa Makna Kata Galau Sesungguhnya

Written By Admin on Kamis, 20 Juni 2013 | 21.34

Hampir setiap buka timeline di Twitter, saya menemukan kata "galau" entah dengan hashtag ataupun tidak. Sepertinya, Twitter tempat pas bagi orang-orang yang sedang galau.

Banyak hal membuat orang jadi galau. Diputus pacar, bikin galau. Bertengkar dengan pacar, galau. Kelamaan menjomblo, juga sering jadi galau. Diomelin orangtua atau atasan, juga bikin galau. Ini itu galau. Apa-apa bikin galau.


Tapi benarkah kata "galau" telah digunakan dengan tepat sesuai peruntukkannya?


Cara terbaik menelisiknya adalah berpaling ke kamus. Di halaman 407 Kamus Besar Bahasa Indonesia edisi IV (200gaul, dikatakan "galau" berarti kacau (tentang pikiran); "bergalau" berarti (salah satu artinya) kacau tidak keruan (pikiran); dan "kegalauan" berarti sifat (keadaan hal) galau.


Merujuk ke defenisi menurut kamus keadaan galau adalah saat pikiran sedang kacau tak keruan. Orang yang tengah galau pikirannya sedang kacau.


Kacau dalam kamus diartikan (salah satunya, terutama berkaitan dengan pikiran) kusut (kalut) tidak keruan. Contoh kalimatnya: Pikirannya bertambah kacau mendengar berita itu.


Menurut saya, galau bukan kata yang pas untuk menunjukkan sebuah keadaan pikiran yang tengah tidak dalam keadaan baik. Karena kata "kacau" yang terdapat dalam makna "galau" lebih tepat dengan suasana kalang kabut dan kusut.


Mengecek ke Google Translate dan buku Kamus Indonesia-Inggris John M. Echols dan Hasan Shadily, bahasa Inggris galau adalah hubbub dan confusion. Artinya, galau lebih dekat dengan suasana pikiran yang tengah bingung.


Bahasa Indonesia menyediakan kata lain yang lebih tepat, "gundah". Di KBBI, "gundah" berarti sedih, bimbang, gelisah. Dilengkapi jadi "gundah gulana" berarti keadaan sangat sedih atau sedih dan lesu.


Untuk suasana hati yang sering disebut tengah "galau" rasanya lebih pas bila mengatakannya tengah "gundah."



sumber
Share this article :
Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...

Be Our Fans !

Top Post

Arsip Oke Media

 
Support : seo Copyright © 2012 - 2014/2015. Oke Media - All Rights Reserved
Template Created by Creating Website Edit By Idel Brodsky
Creator Oke Media by Sandhi Foreverz