Metropol Parasol berlokasi di La Encarnacion Square, tepat di kawasan kota tua Seville, Spanyol. Dari Amusing Planet, bangunan berbentuk jamur raksasa ini didesain oleh arsitek Jerman bernama Jurgen Mayer-Hermann.
Bayangkan saja, wisatawan dihadapkan pada bangunan kayu setinggi 26 meter, dengan panjang 150 meter dan lebar 70 meter. Tak heran Metropol Parasol disebut-sebut sebagai bangunan kayu terbesar di dunia. Metropol Parasol juga dikenal dengan nama Las Setas de la Encarnacion.
Ini adalah langkah baik yang dilakukan oleh pemerintah Kota Seville. Sebelumnya, Plaza de la Encarnacion yang menjadi lokasi Metropol Parasol digunakan sebagai tempat parkir bertahun-tahun lamanya. Keberadaan tempat ini pun terbengkalai di antara objek-objek wisata lain di Kota Seville.
Namun sekarang, Metropol Parasol menjadi salah satu tempat yang wajib dikunjungi traveler. Bangunan yang terinspirasi oleh kubah Cathedral of Seville ini mencakup pasar, pertokoan, juga tempat konser. Di ruangan bawah tanah terdapat Antiquarium, museum yang memajang benda-benda peninggalan bangsa Romawi dan Moorish.
Bagian atas Metropol Parasol juga bisa dikunjungi lho! Ada teras-teras yang menyuguhkan panorama Kota Seville, juga restoran yang asyik untuk santap siang maupun malam. Restoran ini termasuk salah satu tempat yang menyuguhkan panorama terbaik Kota Seville.
Sumber