Chevrolet Spin
Aksesori
yang disediakan diantaranya fog lamp kit, trunk mats, molding package –
front & rear side, protector package sensor, convenience net,
chromed door handles, exhaust pipe ginisher, shade asm luggage, sunglass
holder, blue lamp – position (W5W), blue lamp – high and low beam
(W5W), roof rack, dan plate seat – RR hingga sill TR.
Dalam
hal harga, warna, bahan, peralatan, spesifikasi, dan model, pihak GM
Indonesia belum memberikan informasi resmi secara detail. Pilihan
aksesori tersebut tersaji pada booklet Chevy spin yang belum resmi
(final) diberikan untuk umum.
“Spesifikasi,
penilaian dan angka-angka lain dalam katalog ini merupakan perkiraan
yang didasarkan pada desain dan gambar teknik, prototipe dan tes
laboratorium,” sebut keterangan brosur.
Walau
demikian Chevrolet Spin dipastikan menawarkan 6 warna pilihan, yakni
mond gray metallic, black sapphire, very berry red metallic, macaw blue
metallic, switchblade silver metallic, dan summit white.
Multi Purpose Vehicle (MPV) terbaru Chevrolet ini akan mulai diproduksi di fasilitas produksi General Motors di Pondok Ungu, Bekasi mulai April 2013.
Chevrolet
Spin diperkenalkan mulai harga mulai Rp 139,7 juta untuk tipe 1.2LS M/T
(transmisi manual) hingga Rp 178,7 juta untuk tipe 1.5 LTZ A/T
(transmisi otomatis). Sedangkan varian diesel dihadirkan dari rentang harga Rp 179,7 juta hingga Rp 189,7 juta.